Jumat, 18 November 2011

Pesan Internet Pertama

 
 
Cikal bakal internet dimulai pada 29 Oktober 1969 ketika untuk pertama kalinya komunikasi antarkomputer jarak jauh berhasil dilakukan melalui saluran telepon.

Awalnya sebenarnya untuk tujuan militer. Pada tahun 1950-an, Departemen Pertahanan Amerika Serikat mulai memperhatikan pentingnya membangun jaringan komunikasi untuk mengantisipasi perang nuklir. Di antaranya adalah mengembangkan jaringan komputer global, yang segera dimulai setelah ARPA (Advanced Research Projects Agency) dibentuk.

Pada pertengahan tahun 1960-an, ARPA mengembangkan ARPANET, yaitu jaringan komputer yang dirancang dengan terminal di beberapa tempat. Pada tahun 1969, APRANET dimulai dengan empat host yang tersebar di University of California Los Angeles (UCLA), Stanford Research Institute, University of California Santa Barbara, dan University of Utah.

Pada 29 Oktober 1969, seorang mahasiswa programer komputer di UCLA bernama Charley Kline, bertugas untuk mengirimkan pesan pertama yang bersejarah itu. Tujuannya adalah mengirimkan pesan kata "LOGIN" ke komputer host diStanford Research Institute yang jaraknya sekitar 500 km.

Saat itu pukul 22.30 waktu setempat dan Charley mulai mengirimkan pesan itu. Namun baru saja huruf "L" dan "O" yang terkirim, jaringan sudah crash. Jadi pesan pertama yang bisa dikirim adalah "LO". Setelah perbaikan jaringan yang memakan waktu satu jam, Charley kembali mencoba mengirim pesan kata "lLOGIN". Akhirnya pesan itu bisa sampai utuh berupa kata "LOGIN" di Stanford Research Institute.

Karena jaringan tak stabil perbaikan terus dilakukan. Jaringan UCLA dan Stanford Research Institute mulai stabil pada 21 November 1969. Sedangkan jaringan yang terhubung dengan antar empat host itu mulai terbentuk pada 5 Desember 1969. Setelah itu pengembangan terus dilakukan.

Sekarang dunia tak hanya bisa mengirimkan pesan "LO" dari pesan "LOGIN" yang terpotong. Nyaris bentuk file apa pun bisa dikomunikasikan lewat jaringan yang kini dikenal sebagai internet.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar